Polsek Rangsang Bantu Seorang Balita Stunting Lewat Sobat Si Dul
Selasa, 28 Maret 2023 20:37

/
MERANTI - Polsek Rangsang Polres Kepulauan Meranti Polda Riau, melalui program solidaritas bhayangkara atasi stunting (Sobat) dan polisi peduli (Si Dul), Selasa (28/3/2023) pagi, memberikan bantuan kepada salah seorang balita penderita stunting di Desa Sonde, Kecamatan Rangsang Pesisir.
Giat tersebut dilaksanakan oleh Wakapolsek Rangsang Iptu Daniel Bakara didampingi Bhabinkamtibmas Desa Sonde Aipda Joni Hendra SE, dan dihadiri Ketua RT setempat Sendi, serta Bidan Desa Isnani Amd Keb.
Makanan tambahan untuk asupan gizi berupa susu bubuk khusus bayi dan telur itu, diberikan kepada balita berinisial Pin (2 thn).
"Pembagian makanan tambahan ini merupakan wujud keikutsertaan kita dalam program pemerintah untuk mengatasi angka stunting," ungkap Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH, melalui Kapolsek Rangsang Iptu AGD Simamora SH MH.
Pihaknya berharap upaya tersebut dapat berjalan dengan lancar. Sehingga angka anak penderita stunting di wilayah hukum Polsek Rangsang dapat berkurang.
"Mudah-mudahan bantuan kita ini dapat menunjang perbaikan gizi bagi anak penderita stunting," ucapnya.
Kapolsek Rangsang itu menyampaikan bahwa giat tersebut juga dilaksanakan sebagai wujud kehadiran dan kepedulian Polri untuk menolong masyarakat yang membutuhkan.
BERITA TERKINI
Babinsa Koramil 02/Tebingtinggi Serda Zulkarnaen Gelar Komsos Dengan MPA di Sungai Cina
BeritaSabtu, 03 Juni 2023 08:45Giat Jumat Curhat, Polsek Jajaran Polres Meranti kembali Terima Curhat Warga
BeritaJumat, 02 Juni 2023 20:24Duduk Bersama HWM, Wakapolres Meranti Ajak Kaum Wanita Patuhi Aturan Lalulintas
BeritaJumat, 02 Juni 2023 18:10Babinsa Koramil 02/Tebingtinggi Serka Anton Pantau PMK Hewan di Wilayah Binaan
BeritaJumat, 02 Juni 2023 09:04Ikuti Upacara Peringatan Harlah Pancasila Secara Virtual, Ini Pesan Kapolres Meranti pada Personel
BeritaKamis, 01 Juni 2023 20:39